The Others Vibes Galery

The Others Vibes Galery berisikan visual hasil uji coba imajinasi yang dituangkan kedalam prompt text agar menjadi visual yang sesuai dengan imajinasi pribadi aja sih. Sinematik dan Dark Vibes masih menjadi favorit imajinasi saya nih hahahah. Blue Mist Ambience dan Yellow Ambience masih sangat kental menguasai pencahayaan dalam visual kali ini.

AI Fashion Image

Menghasilkan gambar dengan sinematik dengan nuansa pencahayaan ambience begini, adalah hal mudah sih kalau kamu udah terbiasa ngulik (berkali-kali tepatnya) kemudian detail prompt dituangkan sangat jelas dan ketat, nah Gemini AI Imagen pada akhirnya akan menghasilkan secara otomatis gambar / visual sesuai dengan yang diharapkan. Kali ini, The Others Vibes Galery menuangkan Ide-ide pencahayaan nuansa dark vibes misal: visual pom bensin ditengah hutan dengan subjek cantik disamping mobilnya dan lihat visualnya begitu luar biasa meski tidak sepenuhnya realistis yah.

Sungguh menggairahkan saat kita bisa menuangkan ide-ide brilian ke dalam prompt untuk AI penghasil gambar (saya jatuh cinta pada Gemini AI Imagen!). Ketika hasilnya persis seperti bayangan, itu luar biasa. Tapi, jangan lupa! AI hanyalah 'alat canggih' yang memproses detail. Kekuatan sejati dan sentuhan akhir artistik selalu datang dari Anda—kreator utamanya.

💛 Terima kasih sudah berkunjung!
Dukung blog ini dengan tetap mengizinkan iklan tampil agar kami bisa terus berbagi konten bermanfaat 🙏